Senin, 02 Juli 2012

7ICONS HIBUR PENONTON




7 ICONS- Girlsband 7 Icons, saat tampil menghibur penonton di Sritex Arena Solo, Minggu (24/6/2012) malam. Girlband 7 Icons dan Boyband Hitz, tampil menghibur penonton pada konser dalam rangka memperingati ultah Solo Youth Club (SYC) ke-4.


     7 ICONS Siapkan Konser Spesial


Di sela-sela padatnya jadwal konser, girlband 7 Icons diam-diam menyiapkan kejutan bagi para Iconia (sebutan fans 7 Icons). Pelantun Playboy tersebut dikabarkan sedang mempersiapkan sebuah konser spesialnya tahun ini.
Dalam jumpa pers di Hotel Solo Paragon, baru-baru ini,  salah satu personel 7 Icons, PJ membenarkan hal tersebut. “Iya, tahun ini kami akan ada konser spesial. Minta doanya ya,” ungkapnya.

Girlband pemilik album The Journey of Love ini mengaku tak main-main dalam persiapan konsernya. Angela Tee mengungkapkan, setiap waktu 7 Icons berupaya mengasah kemampuan vokal dan koreografi. “Fokus latihan vokal sama koreografi. Supaya penampilan kami semakin baik,” ucapnya.

Ketika ditanya konsep konser tersebut, Angela Tee enggan membeberkannya. Karakter Boyish Icon ini hanya mengungkapkan persiapan telah mencapai 80%. “Konsepnya surprise dong. Ditunggu aja,” ujar penggemar BOA ini.



More Foto Klik   >>> HERE <<<

Tidak ada komentar:

Posting Komentar